Berbagi foto atau gambar lucu dengan rekan-rekan kita, terutama yang tergabung dalam forum pertemanan tentu sangat mengasyikkan. Foto-foto yang akan kita bagikan tentunya harus dikemas sedemikian rupa sehingga menarik dan sedap dipandang mata atau dapat menimbulkan kesan yang menawan. Atau mungkin terkesan humor, sehingga jika foto atau gambar kita terlihat unik dan menarik pada tampilan situs jejaring semisal Facebook, diharapkan dapat menarik rekan-rekan kita untuk mengomentarinya.
Gambar dibawah ini merupakan hasil dari Photofunia, lumayan khan bisa mejeng di emperan tokonya bule..he..he..
Untuk menampilkan sebuah foto yang unik, tentu dibutuhkan suatu aplikasi, misalnya Adobe Photoshop atau program editing foto profesional lainnya. Namun jika anda kurang menguasainya, tentu hal ini akan menjadi sulit bagi anda.
Solusi yang tepat adalah memanfaatkan situs-situs pembuat efek photo online. Banyak di internet jika kita mau browsing. Situs ini memberikan banyak pilihan efek foto dan photo frame yang selalu diupdate tiap harinya. Untuk membuat foto yang lucu dan unik, hanya membutuhkan waktu beberapa menit.
Anda dapat memulai dengan mencari foto efek atau bingkai foto yang Anda sukai. Sekali Anda telah memilih efek foto, Anda dapat melanjutkan dengan meng-upload foto Anda. Lalu, Anda perlu menunggu situs ini untuk melengkapi proses. Anda dapat membuat gambar lucu diri dari prosedur sederhana ini. Anda hanya perlu menunggu beberapa menit untuk mendapatkan hasilnya.
Beberapa situs layanan online gratis untuk membuat gambar lucu yang saya tahu di antaranya adalah sebagai berikut :
http://www.photofunia.com
http://en.picjoke.com
http://www.loonapix.com
http://www.funphotobox.com
http://funny.pho.to
Barangkali ada yang menambahkan.... terima kasih.
Said
а тут Picjoke.com выкладывают, каждый день новые фотоэффекты!